Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Seed Desa Pegunungan di Minecraft Bedrock Edition

Seed kali ini saya temukan ketika berjalan-jalan di forum Reddit mengenai Minecraft, cukup unik karena letak desa dan sekelilingnya yang sangat keren dari seed biasanya. Apabila biasanya desa hanya terletak dilapangan atau tempat terbuka, maka yang ini sangat beda.

Desa yang spawn cukup besar, terdapat gereja dan banyak rumah serta ada kolam, lonceng, hingga Iron Golem yang muncul secara natural didalamnya. Semuanya terletak dibagian gunung yang cukup tinggi, mirip seperti world yang dibuat dari mode Amplified.

Baca Juga: Seed Mushroom dan 5 Desa Besar di Minecraft PE

Untuk menemukan desa ini kalian harus sedikit melakukan perjalanan yang tidak jauh, namun cukup mengikuti koordinat atau lokasi yang akan saya berikan dibawah, apabila kalian mengikutinya dengan benar maka desa ini akan kalian temukan.

Berikut adalah beberapa screenshot dari desa pegunungan tersebut:

seed desa gunung minecraft
Desa tampak dari bagian depan
seed desa gunung minecraft
Kolam dan iron golem natural desa


seed desa gunung minecraft
Rumah diatas gunung

seed desa gunung minecraft
Rumah didalam bagian gunung

Gimana menurut kalian desa diatas? menurut saya cukup keren dan unik, banyak pula orang yang menginginkan seed ini untuk world Survival mereka karena sudah tersedia bagian untuk membangun.

Adapula yang ingin seed ini untuk digunakan pada world Creative mereka karena ingin melakukan project bangunan menggunakan bangunan dan bioma yang sudah ada.

Baca Juga: Info Lengkap Tentang Lebah di Minecraft

Semuanya terserah pada kalian mau diapakan desa tersebut dimode apapun.

Seed ini hanya bisa digunakan di Bedrock Edition alias Minecraft Android, iOS, Xbox, Win10. Tidak bisa digunakan pada Java Edition.

Seed Desa Pegunungan:

 -1400738501 

Koordinat Lokasi Desa Pegunungan:

943, 78, -1104


Koordinat diatas merupakan X, Y, dan Z pada koordinat yang ada didalam game kalian, apabila kalian ingin memunculkan koordinat, maka cukup masuk ke Settings - Show Coordinates, maka nanti koordinat akan muncul pada pojok kiri atas.

Itulah seed dan lokasi untuk membantu kalian menemukan desa tersebut, semoga tidak ada kesulitan dalam perjalanan maupun dalam proses pencarian karena pada mode Survival sedikit membingungkan.

Nantinya akan saya bagikan lebih banyak lagi seed keren yang saya temukan, semoga bermanfaat bagi yang sedang mencari seed-seed unik di Minecraft PE.