Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menemukan dan Memperbanyak Diamond di Minecraft

Diamond merupakan material yang paling banyak dicari minecrafter karena selain merupakan bahan membuat alat / peralatan paling bagus, diamond juga bisa digunakan untuk membuat armor yang paling kuat dibanding Iron, Gold.

Namun untuk menemukan diamond merupakan tantangan tersendiri bagi para Minecrafter dimana selain langka, diamond juga susah dicari karena hanya muncul pada layer dibawah 16 sehingga resiko mati hingga tersesat (apabila didalam goa) bisa sangat mungkin terjadi.

Lava menjadi tantangan tersendiri untuk mencari diamond karena apabila mati didalam lava maka barang kalian akan hilang semua dan respawn di bed / tempat spawn awal apabila tidak memiliki bed.


Dengan memiliki banyak diamond bisa menjadi kebanggaan tersendiri apalagi menemukan diamond dalam jumlah yang banyak maka bisa menjadi tanda kesuksesan bagi seorang minecrafter ketika bermain mode survival, kalau creative tidak termasuk ya hehe.

Banyak minecrafter yang senang sekali ketika menemukan diamond walaupun hanya 1 buah ore saja, dan banyak pula yang pulang tidak membawa apa-apa karena mati / hilang / tersesat, dll. Diamond sangat penting baik bagi pemain minecraft pc maupun minecraft pe atau minecraft lainnya

Sebelumnya saya pernah membahas semua tentang diamond ore di minecraft, bisa dibaca terlebih dahulu bagi yang belum tahu apa itu diamond / diamond ore.

Maka dari itu kali ini saya akan mengupas tuntas mengenai Diamond di Minecraft dari cara menemukan / mendapatkan hingga tips dalam mencari diamond di minecraft, tips dibawah merupakan hasil pengalaman saya selama bermain minecraft sehingga semuanya sudah teruji dan work 100%.

Cara menemukan Diamond / Diamond Ore


Diamond / berlian hanya muncul dikedalaman dibawah layer 16 apabila kalian menggunakan minecraft pc maka bisa menekan tombol F3 untuk memunculkan koordinat, layer ditunjukkan pada koordinat Y, untuk minecraft pocket edition harus menggunakan diatas versi 1.2 dan mengaktifkan pada bagian Cheats yang nantinya koordinat akan muncul di pojok kiri atas layar kalian. Setelah berada dibawah layer 16 maka itu tandanya kalian sudah berada di area / zona diamond.

Kalau diatas layer 16 apa bisa? jawabannya bisa banget karena kalian bisa menemukan diamond didalam chest yang bisa ditemukan di desert temple (kuil pasir), jungle temple (kuil hutan), nether fortress, stronghold chest, dalam chest blacksmith desa, abandoned minecart didalam abandoned mineshaft.

Kalian membutuhkan pickaxe dengan minimal sebuah Iron Pickaxe agar bisa menggali diamond ore, apabila kalian menggali dengan Wooden Pickaxe atau Stone Pickaxe maka diamond kalian akan hilang begitu saja, untuk itu pastikan berhati-hati sebelum kehilangan diamond kalian.

Yang terpenting cara menemukan diamond secara natural adalah mencari / menggali pada layer dibawah layer 16, itu saja kuncinya. Apalagi kalian menemukan goa / cave yang sangat besar dan dalam hingga dasar, maka kemungkinan kalian menemukan diamond lebih besar lagi dibanding menggali tanpa tujuan dan arah. Sehingga pastikan kalian mencari cave yang menuju ke dasar / dalam dibawah layer 16. 

Di layer / level mana Diamond paling banyak muncul ?

Nah setelah tahu dimana diamond bisa ditemukan / didapatkan, pasti bertanya dimana sih diantara 16 layer tersebut yang paling banyak mengandung diamond ore? disini ada chart grafik persebaran diamond ore dalam sebuah area chunk yang lumayan besar :


Bisa dilihat gambar chart diamond diatas, bahwa jumlah persebaran diamond ore lebih banyak diarea layer 13-4, namun bukan berarti ini menjadi patokan bahwa hanya ada diamond dilayer 13-4 ya, ini hanya kemunculan rata-rata diamond ore, kuncinya tetap mencari dibawah layer 16. Kalau berdasarkan pengalaman saya, saya sering menggali / mining di layer bawah 12 atau tepat di 11-12 karena dengan dilayer sana saya tidak perlu berurusan dengan lava (lava pool muncul dilayer bawah 10 atau Y = 10). 

Cara efektif mendapatkan diamond 

Sebenarnya dengan menjelajahi cave / goa yang dalam saja sudah cukup namun terkadang tidak semua orang ingin menjelajahi cave yang cukup besar karena bisa tersesat didalamnya belum lagi ditambah monster yang bisa muncul / spawn secara banyak. Maka muncullah cara mencari diamond yang dikenal minecrafter dengan sebutan Strip Mining, yang berarti menggali di area / layer diamond (saya menggunakan layer 12) kemudian menggali secara berurutan / lurus kemudian kembali ke tempat awal dan bergeser 2 blok dari tempat gali pertama, kemudian gali lurus lagi.


Mungkin terdengar sedikit membingungkan, namun penjelasan singkat nya adalah kalian menggali lurus dari satu titik, kemudian kembali ketitik awal, geser 2 block dan menggali lurus lagi, kemudian dilakukan berulang-ulang seperti gambar dibawah :


Gambar diatas dilihat dari posisi atas kita, dan kolom yang digali itu berada di kiri dan kanan, pada gambar diatas melewati 3 block kemudian menggali kembali dari titik awal, tentunya gambar diatas hanya contoh strip mining diamond yang kecil, saya biasanya menggali 30-40 block kedepan secara lurus sebelum kembali ketitik awal dan melanjutkan 30-40 lagi disebelah, secara berulang.

Bisa dilihat apabila kita menggali pada posisi yang tepat, maka kita bisa menemukan diamond ore dan ore lainnya, semacam teknik mengscan suatu cave untuk mencari diamond secara manual.

Dengan metode strip mining mencari diamond tentunya butuh kesabaran karena biasa setelah 3-4 kolom bahkan lebih masih belum menemukan 1 diamond ore pun, namun cara ini efektif mengingat diamond muncul secara acak pada layer dibawah 16 sehingga keberuntungan juga ikut menentukan dalam mining diamond.

Kelebihan strip mining adalah kalian tidak perlu mencari cave / goa lagi, bisa langsung mulai darimana saja, bahkan dari bawah rumah kalian sendiri dengan menggali kebawah hingga kelayer 12 (jangan menggali lurus kebawah, bikin seperti tangga) sehingga sangat cocok bagi yang malas berjalan jauh, dan bisa kembali kerumah untuk membuat makanan / menyimpan hasil tambang kalian.

Nah kalian sudah tahu cara mendapatkan diamond kemudian sudah bisa mencari diamond yang efektif, maka selanjutnya saya akan membahas bagaimana cara memperbanyak diamond yang kalian temukan.

Cara memperbanyak Diamond dari Diamond Ore

Sebuah diamond ore hanya bisa menghasilkan 1 buah diamond, cukup dikit bagi saya, karena sudah capek-capek menggali, pulang hanya membawa 5 diamond ore, maka cuma 5 diamond saja yang didapat, nah ada cara agar diamond yang drop menjadi lebih dari 1 alias bisa menjadi 4 diamond.

Apabisa memperbanyak diamond? jawabannya bisa banget, dan tentunya bukan melalui cara cheat loh ya, cara ini menggunakan fitur yang sudah ada dalam minecraft.

Caranya adalah menggunakan Enchanment / Tempa tepatnya enchanment bernama Fortune, dimana enchanment ini bisa menggandakan jumlah drop sebuah ore menjadi lebih dari jumlah normal, pada kasus ini kita menginginkan diamond yang banyak, maka enchanment ini bisa membuat drop dari yang hanya 1 menjadi 4 secara maksimal.


Fortune dibagi menjadi 3 jenis yaitu Fortune I, Fortune II, Fortune III. Yang level 3 adalah yang harus kalian incar agar bisa mendapatkan hasil maksimal yaitu 4 diamond per ore.

Fortune I membuat chance 33%  jumlah drop menjadi 2, Fortune II membuat chance 75% dengan jumlah drop menjadi 2 atau 3, dan Fortune III membuat chance 120% dengan jumlah drop 2 atau 3 atau 4, Enchanment ini bisa bekerja juga pada tanaman dan block lainnya, namun untuk sekarang hanya akan saya bahas mengenai diamond.

Untuk mendapatkannya bisa menggunakan enchanment table dengan jumlah buku maksimal agar bisa mendapatkan Fortune III atau melakukan trade dengan villager didalam desa. Mengenai Fortune akan saya bahas lebih lengkap pada post kedepannya.


Apabila sudah memiliki Fortune III maka kalian sudah bisa memperbanyak diamond yang kalian dapatkan, Tips dari saya, simpan dulu semua diamond ore yang kalian punya (dengan menggunakan enchanment Silk Touch pada pickaxe) kemudian tunggu sampai mendapatkan fortune baru menggali diamond ore kalian agar hasil drop maksimal.

Diamond paling banyak muncul di dekat kolam Lava ?

Banyak minecrafter yang masih mempercayai mitos bahwa diamond hanya muncul didekat lava atau dibawah lava, ini merupakan mitos saja. Penjelasannya adalah, seperti yang saya sebutkan diatas, Diamond Ore sendiri hanya muncul pada layer dibawah 16 sedangkan lava (lava pool atau kolam lava) muncul dibawah layer 10, dengan logika diatas maka kita pasti menemukan diamond bersamaan dengan lava apabila menggali dibawah layer 10,jadi bukan karena Diamond hanya muncul didekat Lava ya. Apabila ada diamond dibawah / sekitar kolam lava, itu merupakan hasil generate dari block yang menempatkan diamond ore tersebut didekat lava.


Tips singkat ketika berburu diamond alias mining
  • Selalu membawa Water Bucket dan taruh dibawah hotbar agar ketika menemukan lava / terjatuh dalam lava, segara tumpahkan water bucket maka lava akan berubah menjadi obsidian.
  • Pastikan memeriksa bawah dan samping diamond ore sebelum menggali karena kemungkinan dibawah / samping adanya lava sangat besar.
  • Cek sekeliling keberadaan monster yang bisa mendorong kalian kedalam lava.
  • Creeper bisa meledakkan diamond ore, jadi pastikan tidak ada creeper disekitar.

Nah itulah tips-tips dan cara mendapatkan diamond dari saya selama bermain minecraft dan khususnya ketika sedang berburu diamond, karena saya juga seorang pemburu diamond walau hanya untuk disimpan saja karena terlalu langka. Dengan cara diatas saya bisa membawa pulang kurang lebih 30-60 diamond (dengan pickaxe fortune III) dalam sekali perjalanan mining mencari diamond.

Dengan menyimpan banyak diamond, ada berbagai kelebihan seperti membuat diamond armor, membuat diamond tool (alat diamond), membuat diamond weapon (senjata diamond) ,memperbaiki armor / tool diamond di anvil, serta tentunya buat pamer ke teman-teman kalian hehe.

Tentunya banyak cara untuk mendapatkan diamond yang ditemukan oleh minecrafter lainnya, cara diatas hanya sekedar tips dari saya, apabila ada kesulitan / pertanyaan bisa bertanya dikolom komentar dibawah.

Semoga cara mendapatkan diamond di minecraft diatas bisa membantu baik pemain minecraft pc maupun minecraft pocket edition dan versi minecraft lainnya bisa bermanfaat.

Sekian dan Terima Kasih.


1 comment for "Cara Menemukan dan Memperbanyak Diamond di Minecraft"