Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memasang Addons (.MCPack dan .MCWorld) Minecraft PE (Android)

Biasanya setelah mendownload mod pada suatu website atau suatu resource pack / map kalian mendapatkan file dengan ekstensi .mcpack dan .mcworld, dan tidak jarang banyak Minecrafter yang kebingungan bagaimana cara menginstall / memasang add-ons atau mod tersebut.

File .mcpack dan .mcworld merupakan 2 jenis file yang berbeda namun keduanya sama-sama bisa berbentuk mod atau add-ons untuk dipasang kedalam game Minecraft PE kalian, karena sudah diformat yang sesuai dengan Minecraft maka kalian tidak perlu repot dengan cara memasang  / install file tersebut.


Cara Memasang Add-on .McPack dan .McWorld Minecraft PE

  1. Pastikan kalian sudah mendownload ES File Explorer di hp Android kalian
  2. Buka ES File Explorer setelah kalian mendownload file mod .mcpack / .mcworld 
  3. Cari folder tempat kalian mendownload .mcpack / .mcworld biasanya berada pada folder dengan nama Downloads
  4. Apabila sudah ketemu silahkan buka / klik seperti biasa maka akan muncul layar hitam.
  5. Tunggu sampai loading selesai maka kalian akan masuk kedalam Minecraft
  6. Apabila file tersebut adalah add-ons, pastikan kalian mengaktifkan Behaviour Pack atau Resource Pack saat membuat world baru atau edit world lama

Perbedaan .McWorld dan .McPack

Apabila memasang .MCWORLD maka biasanya otomatis akan terbuka langsung kedalam Minecraft dan membuka world yang sudah terpasang add-on.

Apabila memasang .MCPACK maka akan muncul notifikasi bahwa sudah di import ke dalam game, kemudian kalian harus memilih add on tersebut di menu Behavior Pack dan Resource Pack 

Memasang .McPack pada world lama

Buka .McPack seperti biasa, klik notifikasi import yang muncul, kemudian buka Minecraft. 

Sebelum membuka world, tekan tombol pensil (edit) disebelah world, kemudian pilih add-on yang kalian install di menu Behavior Packs dan Resource Packs, setelah terpilih barulah buka world lama kalian untuk mencoba add-on.

Apabila diworld baru, maka tinggal pilih add-on pada Behavior Pack dan Resource Pack sebelum membuat world 

========================================================================

.mcpack biasanya berupa mod resource pack atau behaviour pack dan tidak jarang ada shader yang menggunakan .mcpack sebagai format / ekstensi file nya. Sedangkan .mcworld biasanya berbentuk world pada Minecraft PE yang sudah di Export dan untuk membuka / memainkan tinggal mengImport kembali dengan cara Membuka / Klik file .mcworld tersebut maka akan dibawa langsung kedalam Minecraft.


Nah itu dia cara memasang / menginstall file atau mods berbentuk .mcworld atau .mcpack karena file tersebut sudah dalam bentuk atau format yang didukung Minecraft maka bisa langsung dibuka tanpa melakukan setting dari aplikasi lainnya, cukup simpel bukan?

Pastikan kalian mendownload versi mod yang sesuai / support versi Minecraft PE kalian, karena apabila tidak maka mod tersebut tidak bisa berjalan dengan normal atau tidak jalan sama sekali.


Apabila kalian kesulitan bisa bertanya via kolom komentar,  dan akan saya bantu agar bisa memasang file add-ons ataupun file mod di Minecraft Pocket Edition Kalian.

Sekian dulu cara memasang file mod .mcpack dan .mcworld pada minecraft pe.

Semoga Bermanfaat dan Terima Kasih.

Post a Comment for "Cara Memasang Addons (.MCPack dan .MCWorld) Minecraft PE (Android)"