Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Seed Pulau Mushroom dan 5 Desa Besar di Minecraft PE

Salah satu bioma paling langka dan sulit ditemui adalah Mushroom Island, alias pulau jamur merah yang tanahnya berwarna sedikit ungu kecoklatan, penghuni pulau ini adalah binatang Mooshroom atau yang biasa disebut sapi berwarna merah.

seed desa minecraft pe
Mushroom Island Didepan Spawn

Biasanya menemukan pulau ini sangatlah sulit apabila ingin mencari dengan cara manual seperti menjelajah atau mode creative sekalipun karena letaknya biasa didekat lautan dan sangat terpencil. Itulah mengapa bioma ini sangatlah langka.

Baca Juga: 5 Seed Kapal Bajak Laut dan Peta Harta Karun Minecraft PE

sapi warna merah minecraft

Apabila kalian belum tahu, pulau ini memiliki kelebihan yang sangat unik yaitu tidak ada monster bisa spawn pada pulau ini, jadi kalian bisa bebas membangun apa saja tanpa harus khawatir diserang zombie atau skeleton. Sangat cocok bagi yang bermain survival dan masih belum mempunyai senjata atau armor.

Saya menemukan seed ini secara tidak sengaja ketika kemarin ingin membuat world baru, tanpa menggunakan seed apapun, hanya menggunakan pengaturan Survival mode, kemudian langsung Create New World.

Setelah spawn dalam world baru ini, kalian akan langsung dihadapkan pada pulau Mushroom tepat didepan kalian. Ukuran pulaunya cukup besar, ada beberapa tingkatan dan banyak sekali pohon jamur merah maupun coklat disana.

Tidak ketinggalan penghuni aslinya yaitu Mooshroom sang sapi merah yang saat saya hitung ada berjumlah puluhan ekor.

Seed Mushroom dan 5 Desa Besar:

-1620391607

*Saya mencoba seed ini menggunakan Windows 10 Bedrock Edition, bagi pengguna Pocket Edition, maka tetap bisa karena sudah menjadi bagian Bedrock Edition juga. Pastikan menggunakan versi terbaru.

Kumpulan Seed Desa Minecraft PE lainnya:



Tidak jauh dibagian belakang tempat spawn, kalian akan menemukan sebuah Village dengan desain baru (apabila sudah update Village and Pillage), ada blacksmith dan berbagai desain lainnya.

plain village desa belakang spawn
Desa dibelakang tempat spawn

Namun tidak hanya itu saja kejutan dari seed ini, karena setelah saya keliling, ternyata ada lebih dari 5 desa (desert village, plain village, savanna village) hingga 2-3 desert temple yang berisi harta karun didalamnya.

desert village ke dua
Desert Village Pertama

desert temple dan desert village
Desert Village Kedua dan Desert Temple

savanna village dan pillager tower
Savannah Village dan Pillager Tower

desert village dan desert temple
Desert Village Ke Tiga dan Desert Temple (Belakang)

desert village dengan blacksmith
Desert Village Keempat

Untuk lokasinya ada pada screenshot yang saya berikan diatas. tinggal ikuti saja. Intinya adalah tetap pada padang pasir dan tidak jauh satu sama lain, yang perlu kalian lakukan hanyalah sedikit menjelajah disekitar padang pasir (desert).

Baca Juga: Cara Berteman Dengan Villager di Minecraft

Totalnya ada sekitar 5 desa yang cukup besar saling berdekatan satu sama lain, mungkin akan lebih banyak lagi desanya namun saya belum sempat melakukan penjelajahan disekitar bioma lain.

Seed ini cocok bagi yang ingin mencari desa atau ingin mencari mushroom island untuk world survival baru karena sangat cocok sekali semua tempat dan bahan crafting sangat mudah ditemukan, ditambah lagi kalian tidak perlu takut diserang monster pada malam hari.

Sekian post kali ini, semoga bermanfaat. Terima Kasih.

Post a Comment for "Seed Pulau Mushroom dan 5 Desa Besar di Minecraft PE"