Mengenal Panda: Hewan Pemakan Bambu di Hutan Minecraft
Panda adalah mob terbaru yang ditambahkan ke dalam game Minecraft sejak diumumkan pada Minecon Earth 2018 kemarin, bedanya dengan mob lain adalah, panda lebih digemari pemain karena terlihat lebih lucu.
Selain itu, panda ditambahkan karena menurut developer, ingin memberikan kejutan bagi pemain dari negeri China yang terkenal dengan hewan pemakan bambu ini.
Namun karena masih baru, belum banyak pemain tahu mengenai panda-panda yang ditambahkan, jadi Anvinus akan mencoba membantu menjelaskan semua tentang mob ini, supaya ketika kalian bertemu di alam liar, tidak kebingungan lagi.
Baca Juga: 10 Skin Keren Minecraft Pocket Edition
Mereka akan muncul diatas block Grass (Rumput) seperti mob passive lainnya (Sapi, Domba, Babi, dll), namun lebih langka dibandingkan hewan hutan lainnya.
Bahkan ketika pemain menemukan bioma hutan, atau tempat yang ada bambunya, belum tentu akan menemukan panda disana, karena sangat langka untuk ditemui.
Panda akan muncul dengan kepribadian atau sikap yang berbeda-beda. Total ada 5 sikap mereka yang ditambahkan ke dalam game.
Warna mereka hanya ada 2 yaitu Hitam Putih untuk yang umum, dan Coklat Putih untuk jenis yang paling langka.
Mereka akan mencari bambu atau kue untuk dimakan, dan akan menghasilkan efek partikel ketika sedang dilakukan.
Bayi panda terkadang akan bersin, dan menghasilkan efek partikel serta membuat panda dewasa sekitar mereka melompat.
Panda akan menyerang pemain apabila mereka dipukul, mirip hewan Llama yang menyemprotkan air liur.
Baca Juga: Snapshot Pertama Minecraft 1.14 Java Edition
Developer memberikan banyak variasi supaya tidak hanya 1 jenis saja yang membuat pemain lebih cepat bosan.
Setelah itu, bayi panda akan lahir berdasarkan warna orangtua mereka dengan sikap dan kepribadian yang berbeda-beda.
Baca Juga: Minecraft Beta Bedrock Menghadirkan Panda, Kucing dan Bambu
Anak panda akan mengikuti orangtua mereka dan akan tumbuh menjadi dewasa dalam beberapa saat, warna dan kebiasaan mereka juga akan mengikuti orangtua atau random.
Nilai gen akan mempunyai nilai maksimal 15. Seperti biologi dunia nyata, ada gen utama dan gen tersembunyi. Setiap panda mempunyai syarat gen berbeda agar bisa lahir.
Umumnya panda berwarna hitam dan putih, namun apabila beruntung, pemain akan menemukan panda berwarna coklat dan putih.
Baca Juga: Semua Berita Minecon Earth 2018: Panda, Villager dan Crossbow
Bayi panda mempunyai chance menjatuhkan bola Slime ketika bersin.
Untuk itu apabila kalian beruntung dan bertemu panda disekitar hutan, maka cobalah berinteraksi seperti memberikan bambu, jangan lupa bambunya ditanam lagi kalau sudah mau habis.
Kemudian pastikan jangan memukul kawanan panda karena nanti akan dibenci oleh kawanan tersebut.
Sekian post kali ini mengenai mengenal panda di minecraft, semoga bermanfaat.
Terima Kasih.
Kawanan Panda didalam Hutan |
Selain itu, panda ditambahkan karena menurut developer, ingin memberikan kejutan bagi pemain dari negeri China yang terkenal dengan hewan pemakan bambu ini.
Namun karena masih baru, belum banyak pemain tahu mengenai panda-panda yang ditambahkan, jadi Anvinus akan mencoba membantu menjelaskan semua tentang mob ini, supaya ketika kalian bertemu di alam liar, tidak kebingungan lagi.
Baca Juga: 10 Skin Keren Minecraft Pocket Edition
Tempat Spawn Panda
Seperti dunia nyata, panda adalah hewan yang hidup dalam kelompok atau kawanan. Sehingga mereka akan muncul dalam bioma Hutan dengan jumlah 1-2 ekor.Mereka akan muncul diatas block Grass (Rumput) seperti mob passive lainnya (Sapi, Domba, Babi, dll), namun lebih langka dibandingkan hewan hutan lainnya.
Kawanan Panda sedang bermain |
Bahkan ketika pemain menemukan bioma hutan, atau tempat yang ada bambunya, belum tentu akan menemukan panda disana, karena sangat langka untuk ditemui.
Panda akan muncul dengan kepribadian atau sikap yang berbeda-beda. Total ada 5 sikap mereka yang ditambahkan ke dalam game.
Warna mereka hanya ada 2 yaitu Hitam Putih untuk yang umum, dan Coklat Putih untuk jenis yang paling langka.
Kebiasaan Panda
Panda sering berbaring diatas rumput, berguling atau duduk tegak dengan kedua tangan mereka. diangkat.Mereka akan mencari bambu atau kue untuk dimakan, dan akan menghasilkan efek partikel ketika sedang dilakukan.
Bayi panda terkadang akan bersin, dan menghasilkan efek partikel serta membuat panda dewasa sekitar mereka melompat.
Panda akan menyerang pemain apabila mereka dipukul, mirip hewan Llama yang menyemprotkan air liur.
Baca Juga: Snapshot Pertama Minecraft 1.14 Java Edition
Kepribadian Panda
Panda yang ditambahkan kedalam Minecraft mempunyai beberapa sikap, seperti Normal, Pemarah, Lemah, Malas, Cemas dan Ramah.Developer memberikan banyak variasi supaya tidak hanya 1 jenis saja yang membuat pemain lebih cepat bosan.
Panda Pemarah sedang memakan Bambu |
- Panda Pemarah
- Netral, dan akan menyerang pemain atau mob lainnya dengan damage 6 Hati setiap pukulan.
- Ketika ada panda lain dipukul, panda pemarah akan ikut menyerang pemukul.
- Panda Pemalas
- Tidak akan berinteraksi dengan pemain atau memakan makanan diatas tanah.
- Juga akan berbaring diatas tanah.
- Lebih lambar dibandingkan panda normal.
- Panda Cemas
- Menghindari mob lain, kecuali panda.
- Akan bergetar atau menyembunyikan wajah mereka ketika hujan badai.
- Panda Ramah
- Akan berguling dan melompat lebih sering dibandingkan panda lainnya.
- Panda Lemah
- Akan sering bersin dibandingkan panda lain.
- Mempunyai nyawa 10 Hati dari panda biasa yang 20 Hati.
- Panda Coklat
- Tidak mempunyai kepribadian, namun berwarna coklat putih daripada warna htam putih, paling langka dibandingkan panda lain.
Mengawinkan Panda
2 Panda bisa dikawinkan dengan syarat ada setidaknya dalam area dekat mereka (jarak 5 block) ada terdapat 8 block bambu. Setelah syarat terpenuhi, pemain bisa memberi makan bambu kepada mereka dan otomatis memasuki mode kawin / love mode.Setelah itu, bayi panda akan lahir berdasarkan warna orangtua mereka dengan sikap dan kepribadian yang berbeda-beda.
Baca Juga: Minecraft Beta Bedrock Menghadirkan Panda, Kucing dan Bambu
Anak panda akan mengikuti orangtua mereka dan akan tumbuh menjadi dewasa dalam beberapa saat, warna dan kebiasaan mereka juga akan mengikuti orangtua atau random.
Genetic dalam Panda
Setiap panda mempunyai 2 DNA atau Gen yang tersembunyi nilainya. Ketika 2 panda dikawinkan, gen mereka akan secara acak bergabung dan diturunkan kepada kepribadian anak mereka.Nilai gen akan mempunyai nilai maksimal 15. Seperti biologi dunia nyata, ada gen utama dan gen tersembunyi. Setiap panda mempunyai syarat gen berbeda agar bisa lahir.
- Panda Pemalas: Ketika gen utama adalah 0.
- Panda Cemas: Ketika gen utama adalah 1.
- Panda Ramah: Ketika gen utama adalah 2.
- Panda Pemarah: Ketika gen utama adalah 3.
- Panda Lemah: Ketika gen utama adalah 4-7.
- Panda Coklat: Ketika gen utama adalah 8-9.
- Panda Normal: Ketika gen utama adalah 10-15.
Bentuk / Penampilan Panda
Setiap panda akan mempunyai tampilan berbeda mengikuti kepribadian mereka masing-masing:- Panda Pemarah mempunyai bulu mata pemarah.
- Panda Pemalas mempunyai wajah tersenyum.
- Panda Lemah mempunyai mata berkaca-kaca dan hidung beringus.
- Panda Cemas mempunyai mata mirip serigala.
- Panda Ramah mempunyai lidah yang menjulur keluar.
Umumnya panda berwarna hitam dan putih, namun apabila beruntung, pemain akan menemukan panda berwarna coklat dan putih.
Baca Juga: Semua Berita Minecon Earth 2018: Panda, Villager dan Crossbow
Drop Panda Ketika Mati
Ketika seekor panda dibunuh atau terbunuh, maka mereka akan menjatuhkan beberapa item seperti:- 0-2 Bambu.
- 1-3 Bola Exp jika dibunuh oleh serigala atau pemain.
Bayi panda mempunyai chance menjatuhkan bola Slime ketika bersin.
Penutup
Itulah beberapa data mengenai hewan yang unik dan lucu ini, selain masih baru didalam Minecraft, pemain membutuhkan waktu yang cukup lama agar bisa menemukan mereka dialam liar secara natural.Untuk itu apabila kalian beruntung dan bertemu panda disekitar hutan, maka cobalah berinteraksi seperti memberikan bambu, jangan lupa bambunya ditanam lagi kalau sudah mau habis.
Kemudian pastikan jangan memukul kawanan panda karena nanti akan dibenci oleh kawanan tersebut.
Sekian post kali ini mengenai mengenal panda di minecraft, semoga bermanfaat.
Terima Kasih.
Post a Comment for "Mengenal Panda: Hewan Pemakan Bambu di Hutan Minecraft "